Scroll untuk baca artikel
Example 325x300
Example floating
Example floating
TNI POLRI

Kapolres Banggai Imbau Warga Titipkan Rumah Sama Tetangga Jika Liburan Nataru

140
×

Kapolres Banggai Imbau Warga Titipkan Rumah Sama Tetangga Jika Liburan Nataru

Share this article

Banggai Three Fakta News-Kapolres Banggai AKBP Putu Hendra Binangkari, mengimbau masyarakat yang akan mudik saat liburan Natal 2025 dan Tahun Baru 2026 (Nataru) untuk menitipkan rumahnya kepada tetangga terdekat, sebagai langkah preventif demi keamanan rumah yang ditinggalkan.

“Ini momen liburan lumayan lama, jadi kalau ada warga yang mudik ke luar daerah, maka sebaiknya rumahnya dititipkan ke tetangga atau saudara yang dapat dipercaya,” kata Kapolres diruang kerjanya, Senin (22/12/2025).

Example 300x600

Ia menjelaskan, Bhabinkamtibmas dan tim Operasi Lilin Tinombala akan melakukan pengawasan intensif di wilayah-wilayah yang ditinggal mudik, terutama pada jam-jam rawan.

“Satlantas, Samapta dan Polsek jajaran akan melakukan patroli secara berkala, khususnya pada malam hari dan dini hari yang merupakan waktu rawan kejahatan,” ujarnya.

Selain itu kata dia, program Siskamling daerahnya masing-masing baik untuk diaktifkan. Sebab cara tersebut, menjadi salah satu upaya yang bisa dilakukan demi menjaga kondusifitas di lingkungannya masing-masing. 

Pada kesempatan itu, Kapolres juga mengimbau masyarakat, agar mewaspadai kejahatan pencurian kendaraan bermotor (curanmor) yang kian marak. Warga diminta tidak memarkirkan kendaraannya di pinggir jalan serta menambah kunci pengaman ganda untuk mencegah curanmor.

“Begitupun sebelum meninggalkan rumah agar memeriksa kembali kondisi listrik, kompor gas, jendela dan pintu rumah, untuk mencegah terjadinya hal-hal yang tidak diinginkan,” pesannya.

Kapolres juga berpesan, agar warga dapat memasang CCTV untuk bisa mengawasi apa yang terjadi di sekeliling tempat tinggalnya. 

“Memang agak mahal harganya tapi efektif mamfaatnya,” tandas Kapolres.*/PAR

Example 300250
Example 120x600
error: Content is protected !!